Ajang Pertandingan Liga Santri Piala KASAD Dipersiapkan Secara Matang

oleh -341 Dilihat

Wartaonline.id – TNI-AD akan menggelar liga santri secara menyeluruh disetiap satuan satuan jajarannya, dalam event memperebutkan piala KASAD, berbagai sarana maupun prasarana yang mendukung pada kegiatan tersebut dipersiapkan secara matang agar jalannya liga santri dapat berjalan secara sukses dan berhasil secara maksimal.

Salah satunya satuan jajaran TNI-AD yang dalam waktu dekat ini akan membuka liga santri yakni Kodim 0421/LS dengan melakukan penyiapan arena untuk menggelar kegiatan liga santri, yang disudah diputuskan akan ditempatkan distadion Jati kelurahan Way Urang Kecamatan Kalianda sebagai ajang pertandingan.

Suasana pagi yang cukup cerah, personel satuan Kodim 0421/LS dibawah pimpinan Kapten Inf Tarekat selaku perwira seksi operasi melakukan pembersihan disekitar stadion guna penyiapan ajang liga santri tersebut, Sabtu (18/06/2022).

Semua personel yang terlibat tampak sibuk dengan berbagai aktivitas pada pembersihan kawasan tersebut, saling bahu membahu bekerjasama secara maksimal dalam pencapaian kegiatan yang direncanakan.

Kapten Inf Tarekat, dalam ungkapannya mengatakan “Kodim 0421/LS sebagai satuan Komando kewilayahan bertanggung jawab terhadap kegiatan liga santri dalam mendukung pimpinan TNI-AD, dengan segala upaya yang maksimal kita berdayakan semua personel dalam rangka penyiapan kegiatan liga santri piala KASAD tahun ini,” ujarnya.

“Selain itu pula, termasuk semua tim yang akan dilibatkan pada ajang liga santri piala KASAD sudah kita kelompokkan dengan melalui pengundian untuk masuk digruop pada ajang ini saat teknikal meeting , yang dihadiri dari seluruh peserta dari masing masing pondok pesantren yang akan mengikuti ajang liga ini baik perwakilan dari Lamsel maupun dari Pesawaran,” sambungya.

“Atas nama Satuan Kodim 0421/LS, kami ucapkan terimakasih kepada segenap pihak yang telah ikut membantu serta mendorong pada kegiatan liga santri ini, dan rencana liga santri akan dibuka pada hari senin tanggal 20 Juni 2022 distadion jati Kalianda, dan telah kami sampaikan pula untuk masing masing tim ataupun individu dalam mengikuti ajang liga santri secara sportif, mudah mudahan harapan pimpinan TNI-AD melalui ajang liga santri akan menemukan bibit bibit baru usia muda 18 tahun yang potensial dalam dunia olahraga ditanah air,” tutupnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.