Katar Kecamatan Kalianda Bagikan 500 Paket Takjil Kepada Masyarakat

oleh -623 Dilihat

Wartaonline.id, KALIANDA– Berbagi kepada sesama adalah kewajiban kita sebagai umat muslim, ditengah tengah maraknya Pandemi Covid 19, Karang Taruna Kecamatan Kalianda, menggelar berbagi takjil gratis kepada masyarakat penguna jalan di tempat-tempat strategis yang berada di Kecamatan Kalianda. Minggu Sore (17/05/20)

Dalam kegiatan sosial pembagian tajil itu para anggota Karang Taruna Kecamatan Kalianda memberikan takjil kepada masyarakat yang sedang menjalani ibadah pusa Ramadhan 1441 H.


Dalam kegiatan itu karang Taruna Kecamatan Kalianda sedikitnya membagikan 500 paket takjil secara gratis saat menjelang waktu berbuka puasa kepada masyarakat yang melintas dijalan lama Kalianda yang bertitik di desa Babulang.


“Ketua Karang Taruna Kecamatan Kalianda MUKHLISIN, S.H., menjelaskan dalam acara ini bukanlah acara serimonial atau pencitraan, akan tetapi acara tersebut murni dari hati nurani para pengurus Karang Taruna Kecamatan Kalianda yang ingin berbagi kepada sesama di saat bulan suci dan di tengah pandemi ini,”


“Lanjut Muklisin menjelaskan, titik pembagian tersebut kita pusatkan di jalan raya Desa Babulang karena menurutnya, di desa jalan lama ini sangat jarang tersentuh ketika ada acara berbagi seperti ini, agar kali ini suasananya sedikit berbeda saja.” terangnya di sela berbagi takjil.


“Kegiatan ini adalah murni dari sumbangan pengurus dan tidak melibatkan pemerintah atau donatur lain.” Tambahnya.


“Hal ini juga disampaikan oleh Sekretaris Umum karang taruna (Katar) kecamatan kalianda Bung Andri Apriyansyah, bahwa kegiatan sosial ini tidak berhenti sampai disini karna menurutnya masih banyak kegiatan sosial lainnya yang mungkin kita sendiri belum mengetahui.


Mungkin kami tidak bisa membalas kebaikan saudara-saudari pengurus Karang Taruna Kecamatan Kalianda, semoga apa yang kita lakukan ini adalah catatan untuk amal ibadah kita, dan kami ucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada pengurus Katar Kalianda yang sudah membantu baik itu secara moril maupun Doa dari kawan-kawan semua.”Pungkasnya. (Jep/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.